Pages

August 9, 2010

Syukuri Apa yang Ada, Hidup adalah Anugerah

Jangan pernah bertanya mengapa

atas apa yang kuterima
karena kuyakin semua ada hikmahnya
dan semua sudah ada dalam Lauh MahfuzNya..

Hidup ini sesungguhnya sederhana
Syukuri dan jalani apa yang ada
Di samping senantiasa berikhtiar, berusaha dan berdoa

Dan cinta kepada manusia
salah satu karuniaNya
yang pasti akan dialami oleh setiap manusia
Datangnya tak diduga
Kadang datang di saat kita tak memikirkannya


Ketika kalbu mulai bergejolak, ku memilih bersabar..
Ketika hati tak mampu membendung segalanya, ku memilih ikhlas..
Ketika merasakan warna warni kehidupan, ku memilih 
mengambil hikmah dan memahami maksud Rabb..
Ketika harapan tidak sesuai dengan kenyataan, 
ku memilih berserah diri..
Ketika kaki berpijak pada kerikil dan duri dunia, 
ku memilih bersyukur dan bangkit..

ya,,cintaku padamu tidak boleh melebihi cintaku padaNya

yang bisa kulakukan tentang cintaku padamu saat ini 
adalah menjaga lahir dan batinku hingga saatnya tiba..
saat di mana kita halal bersama
saat di mana kita bisa bebas mengekspresikan perasaan kita
mewujudkan cita-cita dan berbagai rencana
saling ikhlas menerima apa adanya

Ya Allah jika dia memang jodohku, dekatkanlah dengan cara yang baik,,
jika tidak jauhkanlah dengan cara yang baik pula,,
dan berikan kami masing-masing pasangan yang baik 
dan sesuai dengan keridhoan hidup di jalanMu ya Allah..

Berusaha, berharap dan berkeinginan tentu baik-baik saja
Namun aku harus mendasari itu semua dengan penyerahan kepada Tuhan
Karena Allah lah Maha Penentu Segalanya
Allah yang mampu membolak balikkan hati seseorang..

sama-sama berdoa dan berusaha yaa...
tetap di jalanNya ya..
tentang apa yang akan terjadi nanti
serahkan padaNya
hanya yakin jika semua kebaikan sekecil apapun, akan mendapat balasan yang setimpal..

Jadi teringat nasihat seorang teman yang shalih (aamiin) :)
tak akan pernah terlupa..

"Sekarang bagaimana caranya dengan menggunakan 
segala macam yang sudah Allah anugerahkan kepada kita,
kita bisa mengerjakannya dengan sebaik mungkin..

Tekad yang kuat, ikhtiar yang maksimal, 
doa dari diri kita dan orang lain..
tidak ada yang mustahil
INSYA ALLAH :D "
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...